Kuliah Umum Prodi Ilmu Politik dan Penjajagan Kerjasama FISIP UNUD dan ICRS – UGM

FISIP UNUD dan ICRS – UGM, pada Rabu (10 Mei 2023) melakukan kerjasama di Gedung FISIP Universitas Udayana yang diisi dengan diskusi yang memperkenalkan ICRS

DENPASAR, Balitopnews.com - FISIP UNUD dan ICRS – UGM, pada Rabu (10 Mei 2023) melakukan kerjasama di Gedung FISIP Universitas Udayana yang diisi dengan diskusi yang memperkenalkan ICRS (Indonesian Consortium for Religious Studies) sebagai Lembaga yang berfokus pada studi keagamaan di Indonesia.

ICRS sendiri merupakan gabungan dari tiga universitas, yaitu Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga (UIN), dan Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW). Kegiatan ini dihadiri Dekan FISIP Dr. Drs. I Nengah Punia, M. Si. dan Wakil Dekan 3 Dr. I Made Anom Wiranata, M.A., S.IP. dan dari pihak ICRS, yaitu Dr. Dicky Sofjan - Core Doctoral Faculty, Dr. Leonard Epafras - Core Doctoral Faculty, Dr. Michael Quinlan - Visiting Lecture, Hendrikus Paulus Kaunang, M.A - Academic Coordinator, Ida Fitri Astuti, M.A - Program Manager dan Mr. Les Redfern - Direktur IIAP. Kerjasama ini pun diharapkan dapat mempererat hubungan antar Lembaga dan memberikan peluang lainnya bagi Kerjasama ke depannya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan Kuliah Umum yang berjudul Religious Literacy. Dr. Dicky Sofjan, selaku Core Doctoral Faculty dari ICRS, memaparkan materi mengenai hubungan literasi agama, politik dan sosial media. 

https://www.unud.ac.id/in/berita-fakultas2925-Kuliah-Umum-Program-Studi-Ilmu-Politik-FISIP-UNUD-sekaligus-Penjajagan-Hubungan-Kerjasama-antara-FISIP-UNUD-dan-ICRS-UGM.html(gix)


TAGS :

Komentar