AHY: Fokus pada Pemenangan Demokrat, Apakah Persiapan Maju di Pilpres 2024 ?

  • 16 Maret 2019
  • 04:53 WITA
  • News

Komando Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) (Foto: Balitopnews.com)

Balitopnews.com, Denpasar - Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) merupakan salah satu nama yang masuk dalam wacana bursa Calon Wakil Presiden (Cawapres) menjelang pendaftaran Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 yang lalu. Namanya santer disebut-sebut diajukan sebagai Cawapres oleh Partai Demokrat kepada koalisi partai Gerindra yang mengusung Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden (Capres), namun pada akhirnya, wacana tersebut tidak terwujud.

Saat ditanya apakah dirinya akan maju pada Pilpres 2024 mendatang, AHY mengaku saat ini hanya fokus pada upaya pemenangan Partainya dalam Pemilu Legislatif (Pileg) 2019 ini, ia aktif melakukan kunjungan-kunjungan politik ke berbagai daerah untuk melakukan sosialisasi dan berupaya menyerap aspirasi masyarakat.

“Kita akan fokus menyukseskan pemilihan legislatif 2019, Saya akan terus berjuang, saya bukan tipe yang melihat posisi tapi kita berperan menjadi yang terbaik dimasyakat kita, kalau 2024 ya masih jauh, masih 5 tahun kedepan,” ungkapnya saat menggelar tatap muka dengan pelaku seni, pariwisata dan industri kreatif di Bali, di Casa Bunga Renon, Jum’at 15 Maret 2019.

Dalam pertemuan dengan pelaku seni, pariwisata dan industri kreatif tersebut AHY melakukan dialoge membahas seputar kondisi yang berkaitan dengan kondisi pariwisata, kesenian dan industry kreaatif Bali.

AHY yang datang dengan didampingi oleh istrinya mengaku gembira setiap kali bisa datang ke Pulau Dewata. Kedatangannya ini bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat khususnya pelaku seni dan industri kreatif di Bali.

“Saya merasa sangat berbahagia hari ini bersama istri bisa kembali datang ke Pulau Dewata yang menjadi kebanggaan kita semua,’ ungkapnya.

AHY mengatakan mendapat banyak masukan dari para pelaku seni dan industry pariwisata di Bali. “Mudah-mudahan kehadiran saya disini juga memberikan saya pemahaman untuk memperjuangkan masyarakat Bali khususnya dalam hal kesenian, pariwisata dan tradisinya,” ucap Komando Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat itu.

Ia juga mengatakan telah mendapat banyak masukan dan aspirasi dari para maestro dan pelaku seni dan industri kreatif Bali dalah acara tatap muka tersebut.

“Termasuk dari para tokoh maestro telah memberikan berbagai masukan, aspirasinya diberikan dengan baik, dan juga generasi muda, pelaku industri kreatif termasuk bisnis online yang semakin berkembang dewasa ini, dan lain sebagainya,” ujarnya.

Terkait Target Partai Demokrat pada Pemilu 2019

Terkait target perolehan suara AHY mengaku akan realistis dan berharap dua kursi DPR RI yang telah diperoleh sebelumnya di Bali dapat dipertahankan.

“Bicara target untuk suara demokrat di Bali, tahun 2014 kami mendapatkan 2 kursi DPR RI dan 8 kursi DPRD,” katanya.

“Kami akan bekerja sekuat tenaga paling tidak 2 kursi DPR RI yang ada ini bisa kami pertahankan, sedangkan DPRD nya kami berharap bisa bertambah hingga 10 kursi, katakanlah demikian,” lanjutnya.

Tanggapan Terhadap OTT Ketua PPP

AHY mengaku kaget mendengar kabar OTT dari ketua PPP, namun ia mengaku belum memahami secara persis kronologi kejadiannya. AHY berharap penegakan hukum dapat dilakukan dengan adil, mengingat yang bersangkutan ini merupakan ketua dari partai koalisi pendukung petahanan dalam Pilpres 2019 ini.

“Tentunya kami sangat menyesalkan dalam posisi tersebut, negeri ini harus menegakan keadilan,” katanya.

Ia juga mengaku mendukung KPK dalam hal ini dan berharap prosesnya dapat benar-benar dilakukan dengan professional. “Tentunya kita mendukung KPK yang penting benar-benar ini diletakan secara profesional dan kita berharap ini menjadi pelajaran bagi kita semua,” imbuhnya. (Nai)


TAGS :

Komentar