PDIP Tabanan Kukuhkan Mega Ketua Umum, Usulkan Koster Ketua DPD PDIP Bali, Sanjaya Ketua DPC

  • 28 Juni 2019
  • 08:54 WITA
  • News

Balitopnews.com, Tabanan

Rapat DPC PDIP Tabanan diperluas dengan dihadiri Ketua, Sekertais dan Bendahara 10 PAC Se-Tabanan yang digelar Jumat ( 28 Juni 2019)  mengukuhkan kembali  Megawati Soekarno Putri sebagai Ketua Umum PDIP.

Hal itu ditegaskan oleh Ketua DPC PDIP I Komang Gede Sanjaya, usai memimpin rapat DPC PDIP Tabanan, Jumat sekitar pukul 13.30 Wita.

“Selain mengukuhkan Ibu Megawati Soekarno Putri sebagai Ketua Umum, hasil rapat juga mengusulkan Bapak I Wayan Koster ditunjuk kembali menjadi ketua DPD PDIP Bali,” jelas Sanjaya.

Hasil lainya juga mengusulkan nama I Komang Gede Sanjaya kembali menjadi Ketua DPC PDIP Tabanan. “Hal ini bersarkan penilaian dari pusat yang saat itu memberikan reward kepada Bali, karena Bali telah mampu berprestasi pada Pemilu Presiden dan Pemilu Legislatif, “ tandasnya. Karena memperole suara siginifikan pada pilpres dan pileg, ketua ketua DPC se Bali diberikan reward untuk kembali menduduki jabatan sebagai Ketua DPC.

Meski demikian, dalam rapat DPC yang dimulai sekitar pukul 12.05 Wita itu, memberikan ruang bagi kader  yang ingin maju sebagai ketua DPC. “Tadi ada interupsi dari Pak Widnyana dari PAC Tabanan yang mengusulkan nama lagi satu sebagai calon  ketua DPC PDIP Tabanan,” jelasnya. 

Selaku ketua DPC PDIP, Sanjaya mengakomidir permintaan dari PAC Tabanan dengan menuliskanya di notulen rapat. Dan hasil rapat itu akan diserahkan langsung ke DPD PDIP. “Sebagai partai yang demokratis, kami menerima masukan yang meminta agar satu nama lagi dimasukan sebagai calon ketua DPC PDIP Tabanan, ini sudah kami akomodir,” jelasnya.  Ia pun nantinya menyerahkan semua itu kepada DPP untuk menilai dan memutuskannya.

Hasil rapat yang diserahkan ke DPD PDIP Bali itu akan digodok dalam Kopercab dan Konperda yang digelar pada 4 Juli 2019 mendatang. (Balitopnews.com / MD )

 

 

 

 

 

  


TAGS :

Komentar