Kadishub Denpasar : Petugas Samakan Langkah di Lapangan

 

DENPASAR, Balitopnews.com -Para petugas yang terjun langsung dalam kegiatan Perwali PKM diharapkan menyamakan langkah di lapangan agar kegiatan PKM ( Pembatasan Kegiatan Masyarakat) berjalan lancar dan aman bagi masyarakat. Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas Perhubungan Kota Denpasar, I Ketut Sriawan saat Gelar Pasukan di Lapangan Kompyang Sujana, Jumat (15 Mei 2020) 

Menurut Kadishub Kota Denpasar I ketut Sriawan, petugas gabungan yang terdiri dari Dishub, TNI, Polri, Satpol PP, Pecalang, dan instansi terkait lainnya diminta untuk bersikap santun, ramah, serta humanis di setiap pos, dan menjaga diri dengan menerapkan protokol kesehatan. Hal ini penting karena petugas di perbatasan bisa memberikan informasi yang benar bagi warga yang akan memasuki Kota Denpasar.

Sriawan juga mengingatkan Perwali PKM ini bukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), sehingga tidak ada penutupan jalan. Untuk moda transpotasi yang tidak memenuhi kriteria Dishub juga akan diberikan pembinaan. 

Sementara itu, Kabag Ops Polresta Denpasar Kompol I Nyoman Gatra mengatakan, Polresta Denpasar mendukung penuh pelaksanaan Perwali PKM ini dengan menempatkan 34 personil di 8 titik pos pantau, dengan pos induk berada di pos Uma Anyar. 

Kompol Gatra juga menekankan selama pelaksanaan Perwali PKM tidak ada penutupan jalan. " Kalaupun nanti ada kegiatan masyarakat yang sifatnya menutup jalan, mereka harus koordinasi dengan Kasat Lantas Polresta Denpasar", pungkasnya.( Balitopnews.com/gix) 


TAGS :

Komentar