PIB dan Desa Wisata Bongan Raih Juara Harapan  II Nasional Pendamping Desa Wisata Terbaik 2020


JAKARTA, Balitopnews.com - Pendampingan yang dilakukan secara inten oleh Politeknik Internasional Bali terhadap  Desa Wisata Bongan, Kecamatan Tabanan, Kabupaten Tabanan, Bali berbuah manis. 


PIB dan Desa Wisata berhasil mendapatkan juara harapan II tingkat nasional pendamping desa wisata terbaik 2020. 

 

Ketua Desa Wisata Bongan I Wayan Suarsa, Kamis ( 3 Desember 2020) mengatakan ia mewakili Desa Wisata Bongan menerima penghargaan tersebut dari Kemenparekraf 

yang berlangsung di Raffles Hotel Jakarta, pada tanggal 2 Desember 2020.  " Dari 109 desa wisata dan perguruan tinggi seluruh Indonesia, kita desa wisata bongan yang didampingi PIB mendapatkan juara harapan II tingkat nasional dan kami sangat berbangga, " jelasnya. Dengan prestasi ini pihaknya akan terus berbenah menuju kearah yang lebih baik lagi. "Karena kami sadari desa wisata bongan yang berumur baru setahun, masih banyak yang harus dibenahi, " tandasnya. 


Sementara itu, Dinar Sukma Pramesti,S.T.,M.T Ketua LPPM Politeknik Internasional Bali mengucapkan rasa syukur atas torehan prestasi dari PIB. "Kami bersyukur atas anugerah Tuhan yang telah mempercayakan PIB, diusia yang muda baru 3 tahun ini sudah mampu menorehkan prestasi membawa desa wisata bongan di kancah nasional sebagai juara harapan 2 pendamping desa wisata terbaik 2020, " jelasnya. 

 

Ia juga mengucapkan terimakasih atas kepercayaan KEMENPAREKRAF juga atas dukungan Prof.Dr.Ir. A. Sulistyawati, M.S.,M.M.,M.Mis.,D.Th.,Ph.D.,D.Ag. selaku direktur dan kerja keras team dosen, mahasiswa dan masyarakat Bongan. " Semoga ini bisa menjadi motivasi bagi kami untuk bisa menjadi lebih baik lagi, " pungkasnya. (Md


TAGS :

Komentar