Simakrama Paslon Amerta di Panjer, Partai Demokrat Ranting Se-Densel Siap Coblos Nomor 2

  • 05 Desember 2020
  • 16:12 WITA
  • News

 

DENPASAR, Balitopnews.com - Paslon Amerta ( I Gede Ngurah Ambara Putra dan Made Bagus Kertha Negara) Nomor Urut 2,
Jumat 4 Desember 2020 malam, mengadakan simakrama dan pembekalan saksi dari Partai Demokrat Ranting Denpasar Selatan di Jalan Tukad Pakerisan, Kelurahan Panjer Denpasar.

Calon Walikota Denpasar Ngurah Ambara mengatakan PAD Kota Denpasar bersumber dari pariwisata. Pariwisata yang berlandaskan budaya. Sementara masyarakat adat adalah penjaga budaya.

Kedepan kami akan memberikan insentif untuk keberlangsungan krama adat. Paslon Amerta hadir dengan memberikan anggaran untuk Krama Adat, STT, PKK, dan Dadia.

"BPJS pekerja sektor non formal disubsidi, SPP sekolah swasta juga mendapat subsidi, 
lahir mendapat Rp 1 juta, meninggal Rp 10 juta, pekerja non formal mendapat subsidi untuk kesehatan dan pendidikan, Prajuru Banjar Rp 30 juta, STT Rp 30 juta, PKK Rp 5 juta, Pura Dadia Rp 5 juta," sebutnya.

Ia menegaskan hitungan sumber biaya tersebut berasal dari efesiensi anggaran, kebocoran anggaran akan ditambal lewat total sistem digitalisasi, potensi lahan atau bangunan kosong digarap maksimal.

"Amerta adalah solusi untuk Denpasar. Mari kita wujudkan perubahan di Kota Denpasar, dengan datang ke TPS tanggal 9 Desember nanti, dan coblos nomor 2 Paslon Amerta," ajaknya.

Calon Walikota nomor urut 2, I Gede Ngurah Ambara Putra menambahkan PDB  Kota Denpasar sebesar Rp 55 trilyun pada tahun 2019, tapi PAD masih kalah dari kabupaten Gianyar. Padahal potensi untuk meningkatkan PAD, menurut Ngurah Ambara sangat terbuka lebar.

"Target ekonomi dengan sistem digitalisasi. Ini kuncinya, harusnya Kota Denpasar lebih mampu meningkatkan pendapatannya. Mari tanggal 9 Desember datang ke TPS, coblos nomor 2 untuk perubahan," ucapnya.

Ambara juga meminta pengurus Kecamatan, Desa, dan Saksi berkoordinasi, untuk turun ke setiap banjar melakukan sosialisasi dengan membagi hand sanitizer dan menjelaskan tentang program kerja Paslon Amerta. 

Sementara Pengurus Partai Demokrat Ranting Panjer, I Nyoman Suarjana mengatakan untuk menuju perubahan, masyarakat Kota Denpasar agar tidak ragu memilih Paslon Nomor Urut 2.

Sedangkan Ketua Tim Pemenangan Paslon Amerta I Wayan Mariyana Wandhira mengajak generasi milenial menjadi tonggak perubahan di Kota Denpasar dengan mencoblos Paslon Amerta Nomor Urut 2.

" Denpasar jangan segini-segini aja, generasi milenial harus jadi tonggak perubahan. Mari tanggal 9 Desember kita datang ke TPS dengan menerapkan protokol kesehatan, dan coblos nomor 2," ajaknya.(gix)


TAGS :

Komentar