Badung Masih “Perkasa” Di Puncak Klasemen, Tabanan Melorot Keperingkat 5

  • 15 September 2019
  • 14:44 WITA
  • News

Balitopnews.com, Tabanan

Kabupaten Badung masih berada di peringkat pertama perolehan sementara medali di ajang Pekan Olah Raga Provinsi ( Porprov ) Bali ke XIV yang digelar Kabupaten Tabanan.  Hingga pukul 18.48 Wita hari Minggu ( 15 September 2019) Kabupaten Badung berhasil meraih 119 Emas, 83 Perak dan 80 Perunggu.  

 

Kota Denpasar untuk sementara masih berada di peringkat kedua dengan perolehan medali emas 83, 88 perak dan 92 perunggu

 

Sementara itu tuan rumah Tabanan yang sejak awal masuk tiga besar melorot ke urutan kelima disalip Buleleng dan Gianyar.

 

Buleleng menduduki peringkat ketiga dengan perolehan sementara 44 emas, 39 perak dan 62 perunggu.

 

Di peringkat keempat bertengger Gianyar dengan perolehan medali emas 32, 31 perak dan 62 perunggu.

 

Kabupaten Tabanan diperingkat kelima dengan perolehan medali emas 23, 28 perak dan 57 perunggu.

 

Peringkat keenam diraih Kabupaten Klungkung dengan prolehan medali emas 19, perak 29 dan perunggu 34.

 

Jembrana menduduki peringkat ketujuh dengan meraih emas 9, perak 16 dan perunggu 35.

 

Kabupaten Bangli untuk sementara berada di posisi kedelapan dengan 9 emas, 14 perak dan 37 perunggu.

 

Untuk sementara juru kunci diraih Kabupaten Karangasem dengan perolehan emas 5, perak 15 dan perunggu 45.  (Balitopnews.com / MD )


TAGS :

Komentar