Hujan Deras, Jalan Ambrol Seorang Warga Terseret Arus di Tabanan 

  • 10 Oktober 2020
  • 19:10 WITA
  • News

TABANAN, Balitopnews. com - Hujan deras seharian yang mengguyur Tabanan mengakibatkan kerusakan disejumlah titik, Sabtu ( 10 Oktober 2020).

 

Yang terparah adalah putusnya jalan lembah sanggulan jurusan Terminal Kediri - Desa Sanggulan Desa, Desa Banjar Anyar, Kecamatan Kediri, Tabanan. 

 

Putusnya jalan tersebut terjadi sekitar pukul 09.30 Wita. Naasnya jalan ambrol tersebut sempat menyeret salah satu warga. Beruntung cepat dapat ditolong dan diselamatkan. 


 

Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan 

 sekira pukul 06.00  wita warga sekitar TKP melakukan bersih bersih dalam rangka memperlancar arus air akibat hujan deras. Namun sekitar  jam 09.30 wita tiba tiba  jalan amrol. Salah satu warga setempat Ahmad Soleh sempat terseret arus yang cukup deras. 

Beruntung warga lainya dengan cepat memberikan pertolongan. Ahmad Soleh berhasil diselamatkan selanjutnya dibawa ke BRSUD Tabanan guna mendapatkan penanganan medis. 


 

Akibat hujan deras juga mengakibatkan kerusakan disejumlah titik. Menurut data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tabanan ada 14 titik kerusakan yang dihimbun hingga pukul 15.00 Wita. Selain tanah longsor, jalan ambrol, tembok jebol juga kerusakan lainnya. " Tidak ada korban jiwa, hanya saja kerugian materiil untuk sementara dapat dihitung mencapainya Rp 150 Juta.. Kerugian ini bisa bertambah seiring data yang terus masuk, " jelas Putu Trisna Widiatmika kasi logistik BPBD Tabanan. ( Md) 

 


TAGS :

Komentar