Rapid Test Antigen Sebelum Aksi,  Forum Pemuda Nusantara Bali Gelar Doa dan Deklarasi Kebangsaan

  • 02 Juni 2021
  • 17:06 WITA
  • News
Forum Pemuda Nusantara Bali menggelar Doa dan Deklarasi Kebangsaan di Monumen Bajra Sandi Denpasar, Rabu (2 Juni 2021).

DENPASAR, Balitopnews.com - 30 orang pemuda yang tergabung dalam Forum Pemuda Nusantara Bali menggelar Doa dan Deklarasi Kebangsaan di Monumen Bajra Sandi Denpasar, Rabu (2 Juni 2021).

Menurut Koordinator Lapangan Rovin Bou, aksi dari Forum Pemuda Nusantara Bali ini mengangkat tema Membangkitkan Persatuan dan Nasionalime dari Bali untuk Indonesia.

"Harapannya agar kegiatan seperti ini terus dilaksanakan karena kita tahu bahwa Indonesia saat ini tidak bisa dipungkiri ada kelompok-kelompok tertentu yang ingin mengganggu kedaulatan. Oleh sebab itu sebagai pemuda kita berupaya untuk menjaga kedaulatan dengan cara mengumpulkan teman-teman pemuda dari berbagai etnis menampilkan miniatur Indonesia dari Bali," ucapnya.

Rovan menambahkan aksi ini diikuti oleh 15 organisasi kepemudaan dengan mengirimkan 2 orang anggotanya. Dalam rangka mematuhi protokol kesehatan, semua peserta aksi harus mengikuti rapid test antigen dengan hasil negatif. Dimana posko rapid test antigen disediakan oleh Polresta Denpasar.

Pada kesempatan ini, Kabag Ops Polresta Denpasar Kompol I Gede Ganefo mengatakan pihaknya mengerahkan 131 personil dalam mengamankan jalannya aksi.

"Intinya kita mengamankan aksi ini agar jangan sampai ditunggangi oleh pihak-pihak tidak bertanggungjawab," ungkapnya.

Kompol Gede Ganefo menambahkan, Poltesta Denpasar juga memfasilitasi pelaksanaan rapid test antigen bagi peserta aksi dengan pelayanan gratis.(gix)


TAGS :

Komentar