BaliTopNews - Journalists never die

Alamat Redaksi : Jalan Beji nomor 1, Banjar Bongan Gede, Desa Bongan, Kecamatan Tabanan, Kabupaten Tabanan, Bali

Call:088977952703

info@balitopnews.com

Pascasarjana Unud Kunjungan dan Sosialisasi Ke  Universitas Hasanudin

Kamis, 31 Maret 2022

BaliTopNews - Journalists never die

MAKASAR, Balitopnews.com - Pascasarjana Universitas Udayana melaksanakan Kunjungan dan Sosialisasi ke Universitas Hasanudin (Unhas), Makasar, Sulawesi Selatan, Kamis (31 Maret 2022) yang dipimpin oleh Direktur, Prof. Ir. Linawati, M.Eng.Sc.,Ph.D didampingi Wakil Direktur, KoProdi, KoUnit dan Staf Pascasarjana Unud.

Rombongan diterima oleh Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa.,M.Sc selaku Dekan Kepala Sekolah Pascasarjana Unhas serta beberapa pimpinan unit lainnya lingkup Pascasarjana Unhas.

Dekan Sekolah Pascasarjana Unhas menyambut baik kedatangan rombongan Pascasarjana Unud sebagai upaya peningkatan penyelenggaraan perguruan tinggi khususnya Fakultas dan Program Studi.

“Selamat datang di kampus kami, kami sangat mengapresiasi kedatangan rombongan Pascasarjana Universitas Udayana. Semoga ada hal yang bisa kita kolaborasikan, kita memang diharuskan untuk saling berkolaborasi antar perguruan tinggi,” ucapnya.

Sementara itu, Direktur Pascasarjana Unyd menyampaikan kunjungan dan sosialisasi dalam rangka peningkatan mutu program studi sebagai upaya untuk membandingkan pencapaian standar antar bagian internal organisasi maupun standar eksternal organisasi secara berkelanjutan. Kunjungan dan sosialisasi ini diharapkan memberikan pengalaman best practice dalam mengawal penjaminan mutu prodi.

“Banyak hal yang perlu kami pelajari di Pascasarjana Unhas, terutama pada aspek penyelenggaraan program studi yang intinya adalah terkait predikat akreditasi Unggul dan Internasional, termasuk aspek kurikulum, aspek struktur kelembagaan, fungsi unit dan Homebase di bawah naungan Pascasarjana,” ucapnya.

Dalam kunjungan tersebut, kemudian dilanjutkan dengan diskusi sekaligus sosialisasi pembahasan rekrutmen mahasiswa, Akreditasi, dan Homebase di Universitas Hasanuddin dan Universitas Udayana.

https://www.unud.ac.id/in/berita-fakultas851-Kunjungan-dan-Sosialisasi-Universitas-Hasanudin.html(gix)


Komentar

Berita Terbaru







Terpopuler