Kapolres Tabanan Bagikan 200 Takjil di Depan Masjid Al-Huda Kediri
Rabu, 05 Maret 2025

TABANAN, Balitopnews.com - Kapolres Tabanan AKBP Chandra C Kesuma bersama jajaranya membagikan 200 takjil di depan Masjid Al-Huda Jalan A Yani Kediri, Tabanan.
Ratusan takjil yang terdiri dari jajan, kacang ijo dan es campur tersebut dibagikan sekitar pukul 16.00 Wita, Rabu (5 Maret 2025).
Pembagian takjil diawali dengan solat ashar yang diikuti Kapolres Tabanan didampingi Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Tabanan. Kemudian dilanjutkan pembagian berbagi takjil dan makanan berbuka puasa kepada pengguna jalan. "Kegiatan ini dilaksanakan adalah sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi dan mempererat hubungan baik antara Polri (Polres Tabanan) dengan masyarakat. Disamping itu senantiasa menyampaikan atau memberikan pesan-pesan tentang keamanan dan ketertiban kepada masyarakat, mengingatkan akan pentingnya menjaga keamanan di lingkungan sekitar, serta memberikan himbauan agar tidak melakukan tindakan yang dapat mengganggu ketertiban pelaksanaan ibadah di bulan Ramadhan 1446 H/2025 M," jelas Kapolres Chandra. (Md)
Komentar