Ketua DPRD Tabanan dan Anggota Ucapkan Selamat Menjalankan Tapa Brata Penyepian Tahun Saka 1946

  • 10 Maret 2024
  • 10:03 WITA
  • News
Ketua DPRD Tabanan I Made Dirga

TABANAN,Balitopnews.com  -  Ketua DPRD Tabanan I Made Dirga beserta 39 anggota DPRD Tabanan mengucapkan selamat menjalankan tapa brata penyepian  Tahun Batu Saka 1946.

" Saya selaku Ketua DPRD Tabanan bersama anggota mengucapkan Selamat Hari Raya Nyepi Saka 1946,  semoga pelaksanaan tapa brata penyepian  Saka 1946 berjalan hikmah aman dan lancar," ucap I Made Dirga, Minggu (10 Maret 2024) .

Ia jiuga menghimbau kepada masyarakat khususnya generasi muda yang melaksanakan parade maupun pawai ogoh ogoh pada saat malam pengrupukan tetap menjaga ketertiban dan keamanan. "Mari kita bersama sama menjaga suasana tetap kondusif saat malam pengerupukan," jelas Dirga.

Sebelumnya pada hari Minggu Pagi, Ketua DPRD Tabanan I Made Dirga menghadiri tawur   Agung Kesanga yang berlangsung di Catus Pata Desa Adat Kota Tabanan yang jatuh pada Redite Umanis Wuku Langkir, Minggu (10 Maret 2024)

Hadir juga dalam acara tersebut Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E.,M.M,   didampingi Ny. Rai Wahyuni Sanjaya dan Wakil Bupati Tabanan, I Made Edi WIrawan, S.E,

Dalam persembahyangan yang dipuput oleh Ida Mpu Nabe, Ida Ratu Peranda dan Jero Mangku tersebut, turut dihadiri Anggota DPRD Kabupaten Tabanan, Ida Cokorda Anglurah Tabanan, Jajaran Forkopimda Tabanan, Sekda, Para Asisten, Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tabanan, Kepala Bagian dilingkungan Setda, Camat se-Kabupaten Tabanan, beserta undangan lainnya mengikuti persembahyangan dengan khidmat.. (Md)


TAGS :

Komentar